Posts

Showing posts from January, 2019

Penginderaan Jauh-ENVI |NDVI (Normalized Difference Vegetation Indeks)

Image
NDVI (Normalized Difference Vegetation Indeks) | ENVI | PJ | REMOTE SENSING Normalized Difference Vegetation Indeks (NDVI) merupakan metode standart yang digunakan dalam membandingkan tingkat kehijauan vegetasi (kandungan klorofil) pada tumbuhan.  Spesifikasi teknis Landsat 8 pembagian objek berdasarkan Nilai NDVI (Febrianti, dan Parwati, 2014). No Kelas NDVI Rataan Kisaran 1. Lahan Terbuka 0,363 0,020 - 0,487 2. Perkebunan 0,567 0,320 - 0,736 3. Pemukiman 0,136 -0,073 – 0,532 4. Industri 0,089 -0,028 – 0,425 5. Tegalan 0,369 0,222 – 0,505 6. Sawah 0,256 -0,105 – 0,538 7. Air 0,081 -0,103 – 0,569 Transform...

Mengetahui Kerapatan Vegetasi-Aplikasi ENVI-NDVI

Image
                                                                Kerepatan Vegetasi|ENVI|NDVI         Apa Itu Kerapatan Vegetasi? Vegetasi merupakan penutup lahan berupa tumbuh-tumbuhan/tanaman yang merupakan salah satu unsur penyusun suatu wilayah yang mempunyai banyak manfaat. Vegetasi sebagai penyusun lahan mempunyai jenis yang sangat beranekaragam. Kumpulan dari vegetasi yang beranekaragam akan menghasilakan tingkat kerapatan vegetasi yang berbeda-beda, pada penggunaan lahan di suatu daerah. Kerapatan vegatasi adalah salah satu aspek yang mempengaruhi karakeristik vegetasi dalam citra. kerapatan vegetasi umumnya diwujudkan dalam bentuk presentase untuk mengetahui tingkat suatu kerapatan vegatsi. Siti Imami (1998, dalam Ahmad Fadly, 2010) telah mengadakan penelitian untuk mengetahui sejauh mana hubung...

Klasifikasi Multispektral- Penginderaan Jauh

Image
Untuk kali ini, kita masih membahas mengenai penginderaan jauh dan seluk beluk yang ada di dalamnya nya teman-teman agar kita lebih faham dan semakin tahu.. Happy Reading . . . :) Klasifikasi Multispektral-ENVI-Penginderaan Jauh Perkembangan penginderaan jauh dalam bidang wahana dan sensor dapat dirasakan dengan semakin beraneka ragamnya data penginderaan jauh baik dalam segi resolusi spectral, resolusi spasial, dan resolusi temporal yang dihasilkan. Perkembangan dalam bidang wahana juga diimbangi dengan perkembangan pada bidang analisis digitalnya. Berbagai macam metode untuk klasifikasi data penginderaan jauh mulai bermunculan, salah satunya adalah metode berbasis piksel dan metode berbasis objek. Metode berbasis piksel lebih banyak digunakan karena mengelompokkan suatu informasi terhadap nilai spectral atau satu aspek saja. Klasifikasi citra sendiri, merupakan proses pengelompokkan pixel pada suatu citra ke dalam sejumlah kelas, sehigga setiap kelas dapat menggambarkan su...

ENVI (The Environment for Visualising Images)

Image
ENVI ( The Environment for Visualising Images) ENVI ( The Environment for Visualizing Images ) merupakan suatu image processing system yang revolusioner dibuat oleh Research System, Inc (RSI) . Dari permulannya ENVI dirancang untuk kebutuhan yang banyak serta spesifik terlebih bagi pengguna yang menggunakan data penginderaan jauh baik dari satelit maupun pesawat terbang. ENVI menyediakan data visualisasi dan analisis komperhensif serta analisis untuk citra dalam berbagai ukuran dan tipe, semuanya berada pada aplikasi yang mudah dioperasikan dan inovatif untuk digunakan (Conita, dkk, 2016). Salah satu keunggulan ENVI adalah pendekatan yang unik dalam pengolahan citra, mengkombinasikan teknik file- based dan band-based dengan fungsi yang interaktif. Ketika file data input dibuka, band (saluran) dari citra disimpan dalam sebuah daftar, dimana semua saluran bisa diakses oleh semua fungsi system. Fungsi terbaru ENVI dapat menampilkan data LIDAR dan dapat secara langsung menggabungkan...

Citra Satelit LANDSAT

Image
Citra Satelit LANDSAT Tanggal 11 Februari 2013, NASA melakukan peluncuran satelit Landsat Data Continuity Mission (LDCM) dari VAFB, CA dengan pesawat peluncur Atlas-V-401. Satelit Landsat 8 mulai menyediakan open access pada tanggal 30 Mei 2013, hal ini menandai perkembangan baru dan kemajuan dunia antariksa. NASA lalu menyerahkan satelit LDCM  kepada USGS sebagai pengguna data terhitung 30 Mei tersebut. Satelit ini kemudian lebih dikenal sebagai Landsat 8. Pengelolaan arsip data citra masih ditangani oleh Earth Resources Observation and Science (EROS) Center. Satelit LDCM (Landsat 8) dirancang dengan orbit mendekati lingkaran sikron matahari, pada ketinggian 705 km, dengan inklanasi 98,2 o , periode 99 menit, waktu input ulang 16 hari sekali. Satelit LDCM (Landsat-8) dirancang membawa sensor pencitra OLI ( Operational Land Image ) yang mempunyai 1 kanal inframerah dekat dan 7 kanal tampak reflektif, akan meliputi panjang gelombang yang direfleksikan oleh objek-objek pada pe...

Penginderaan Jauh (Inderaja)/Remote Sensing

Penginderaan Jauh (Inderaja)/ Remote Sensing Penginderaan Jauh (PJ) atau remote sensing (RS) dalam Indarto (2014:3) Remote berarti dari jauh, sedangkan sensing berarti mengukur. Jadi, remote sensing berarti mengukur dari jauh atau mengukur tanpa menyentuh objek yang diukur. Salah satu definisi penginderaan jauh menurut Rango (1996) dalam Indarto (2014: 43), penginderaan jauh adalah ilmu dan seni untuk memperoleh informasi tentang suatu objek, luasan, atau tentang fenomena melalui analisis data yang diperoleh dari sensor. Dalam hal ini, sensor tidak berhubungan langsung dengan objek atau benda yang menjadi target. Data penginderaan jauh (citra), dalam citra dapat menggambarkan objek di permukaan bumi yang relatif lengkap, dengan wujud dan tatak letak objek yang mirip dengan wujud dan letak sesuai aslinya di permukaan bumi dalam liputan yang luas. Citra penginderaan jauh adalah gambaran suatu objek, daerah atau fenomena, hasil rekaman pantulan dan atau pancaran objek oleh sensor ...